kembali lagi kita sahabat blogger untuk pembahasan tentang fotografi, di bagaimana cara mendapatkan hasil fotografi potrait yang baik, dan bagus untuk profesional. sebelum saya menjabarkan tentang bagaimna cara untuk mendapatkan itu semua saya ingin anda memahami pola dari komposisi.
belajar memahami komposisi maka kita harus mengerti tenang apa yang disebut rule of third, dimana aplikasi tersebut bisa kita lihat dengan adanya tanda-tanda berupa garis (biasanya berwarna hijau ) yang ada di tampilan LED pada kamera kita, tentunya fitur ini kita dapat dari kamera DSLR ya.
karena hingga sampai saat ini saya belum menemukan fitur tersebut di kamera biasa.
Baca juga ; Jenis - jenis kamera dan cara pengunaannya
dari jenis jenis kamera diatas, maka saya ingin anda setidaknya bisa mengaplikasikan fitur ROT di LED kamera anda dirumah. dengan pemahaman fungsi tersebut lihat gambar dibawah ini.
pada ke 4 titik yang ada di gambar diatas, dimana titik tersebut tercipta karena adanya hasil silang ke 4 garis pada layar LED kamera secara horisontal dan vertical, dan titik tersebut diatas biasa saya sebut sebagai power point of view, ya tentunya anda bebas menyebutnya apa aj, yang penting anda bisa memanfaatkannya sebagai dasar untuk memudahkan anda dalam memahami fungsi tersebut. dan bagaimana cara pengaplikasiannya saya akan tunjukan melalui gambar dibawah ini.
lalu bagaimana triknya agar gambar yang kita foto bisa menjadi lebih cantik dan menarik dalam segi komposisinya ? langsung saja saya akan berikan beberapa trik dan tips untuk anda, langsung saja simak tulisan saya dibawah ini.
1. Pastikan Pola Rule of Third sudah anda aktifkan, kenapa harus seperti itu ? ini adalah untuk mendukung memori anda dalam mengingat besaran point of view yang saya sebutkan tadi.
2. Pastikan Dalam menyusun komposisi hindari segala macam jenis gambar atau objek yang sangat menganggu, misalnya saja, anda sedang ingin memotret sebuah anak kecil yang berlari di tengah lapangan dengan komposisi yang anda inginkan adalah mengambil background awan mendung dengan stormnya (seandainya saja), kemudian waktu anda ambil gambar tersebut, kebetulan ada tiang listrik beserta kabelnya yang menjulur diatasnya, kira-kira menurut anda. apakah iya komposisi yang telah anda susun itu menjadi menarik seperti yang anda bayangkan ? biarpun kita bisa atasi masalah tersebut dengan di proses editing tetapi itu akan mengurangi kualitas foto.
3. Pertimbangkan pilihan warna di dalam komposisi, terutama dalam fotografi makro. kenapa hal ini penting, karena didalam dunia fotografi hal yang paling mempengaruhi tingkat ketertarikan orang terhadap gambar adalah di pilihan warna. dan terahkir atau yang ke 4
4. berpikirlah Out of the Box, hal ini penting karena pada umumnya jika kita melihat tabel ROT di atas, pasti kita akan berpikir kalo semua menjadi sserba terbatas dalam menentukan bagian mana yang akan kita ambil, dan saya beri tahu anda bahwa seberapapun hebatnya anda dalam menentukan komposisi secara langsung dikamera, tentunya tidak akan membuat anda puas seketika dengan hasilnya, jadi selama itu bukanlah dalam bentuk lomba atau kompetisi, maka saya sarankan anda untuk mengatur komposisi itu kembali di dalam proses editing, dengan sistim Crop.
demikian sedikit tips yang saya bisa berikan kepada anda untuk memahami komposisi melalui fitur grid yang tersedia di dalam kamera anda.
terima kasi.
Salam.
Artikel Terkait.
0 comments:
Post a Comment